Mempertahankan Berat Badan Ketika Selera Makan Anda Buruk

author

body-weightSelera Makan yang Buruk

  • Selera makan yang buruk merupakan masalah yang sering terjadi
  • Selera makan yang buruk adalah salah satu alasan utama ODHA kehilangan berat badan
  • Pola makan yang baik serta mempertahankan berat badan yang sehatt akan mencegah penyakit dan infeksi
  • Ketika tidak merasa lapar penting untuk tetap makan sesuatu untuk mencegah penurunan berat badan dan kurang gizi

Apa Yang Harus Anda Lakukan Jika Selera Makan Yang Buruk Disebabkan Oleh Perubahan Rasa

  • Cobalah berbagai makanan yang memiliki citarasa dan aroma berbeda. Contoh menambahkan bumbu/rempah seperti kayumanis, cengkeh, jahe, pala terasi, daun kemangi, bawng putih atau bawang merah goring
  • Coba memberi rasa pada makanan dengan gula, garam, saos tomat, kecap asin/manis, cuka, asam jawa atau air jeruk nipis
  • Bila makanan terasa hambar cobalah makan buah yang asam seperti mangga muda sebelum makan untuk merangsang selera makan atau coba makan dengan acar ke timun, buah gandaria, belimbing wuluh
  • Buat makanan dengan penampilan yang lebih menarik dengan menambah garnis seperti tomat, timun, wortel, Lombok besar atau daun salad.

Resep Sederhana Untuk Meningkatkan Selera Makan

WEDANG JAHE

Bahan: 1 liter air, 100 gr gula pasir, 2 buah jahe dimemarkan, 1 lembar daun pandan wangi

Cara membuat:

Masukkan semua bahan ke air mendidih sampai gula larut dan daun pandan menjadi layu. Cicipi dan ditambahkan gula jika belum manis. Hidangkan dalam keadaan hangat(untuk 6 gelas).

TEH JAHE

Memarkan seruas jahe dan masak sampai mendidih dalam 1 liter air selama 10 menit. Masukkan dalam wadah yang tertutup dan saringlah dahulu setiap kali mau diminum.

SEKOTENG

Bahan: 100gr biji delima/pacar cina, 200 gr kacang tanah, rebus lalu buang kulit arinya, 100 gr kacang hijau, 1 liter air, 100 gr gula pasir, 1 ruas jahe, 5 lembar roti tawar, iris dadu.

Cara membuat:

Rebus biji delima hingga lunak, angkat dan tiriskan. Campurkan air, gula dan jahe. Masak sampai mendidih. Angkat, saring bersih. Hidangkan sekoteng dalam mangkok. Beri 2 sdm biji delima, 2 sdm kacang tanah dan hijau serta potongan roti. Lalu siram dengan air jahe atau wedang jahe yang telah dimasak.

Apa Yang Dapat Dilakukan untuk Mempertahankan Berat Badan Ketika Selera Makan Berkurang

  • Makan dalam porsi kecil tapi sering. Cobalah makan 5-6 porsi kecil makanan bernilai gizi tinggi sepanjang hari(contoh setiap 2-3 jam sekali)
  • Cobalah makan sebanyak mungkin ketika Anda merasa lapar
  • Makan makanan yang bergizi tinggi seperti susu, jus buah, kedelai, teh manis atau sirup daripada air putih
  • Makanlah terlebih dahulu sebelum minum
  • Makanlah makanan kesukaan dan sediakan camilan di dekat Anda yang bias dimakan secepatnya jika menginginkannya! Misalnya di samping tempat tidur
  • Kumur-kumur sebelum makan akan membuat Anda terasa lebih segar
  • Makan diluar teman atau keluarga di tempat yang nyaman seperti di taman atau beranda mungkin membantu memperbaiki selera Anda

INGAT!

  • ODHA perlu tetap makan untuk mempertahankan berat badan dan juga kekuatan tubuh
  • Cara terbaik untuk merangsang selera makan Anda adalah dengan makan sesuatu
  • Makan sedikit lebih baik daripada tidak sama sekali
  • Terkadang sarapan adalah waktu yang terbaik dalam sehari. Makanlah makanan yang bergizi baik
  • Makan dalam porsi kecil dan sering sepanjang hari umumnya akan lebih mudah diterima daripada tiga porsi besar
  • Camilan di antara makan utama akan membantu meningkatkan asupan makanan tanpa membuat perut terlalu penuh
  • Olahraga dapat juga meningkatkan nafsu makan. Coba beberapa olahraga ringan atau peregangan sekitar tiga puluh menit sebelum waktu makan

(Materi diproduksi dengan kerjasama antara Kementrian Kesehatan dan UN World Food Programme)

Also Read

Tags

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.