Senandung Pilu Bocah telan TB

author

10204C026
sumber gambar miraimages.photoshelter.com

Eis, perempuan berusia 55 tahun, sedang mendekap tasnya pada suatu siang, 4 Maret 201,5 di Bandung. Ia menatap ke depan dengan tegas, tetapi matanya sayu. Ia menerawang ke dalam masa-masa yang tak elok, di mana setiap hari ia harus menitikkan air mata, menahan sesak saat mengintip kehidupannya.

Eis duduk di sebuah kursi sebuah ruang pertemuan. Tak beberapa jauh darinya, seorang bocah laki-laki berusia sembilan tahun sedang bermain-main. Entah apa yang dimainkannya, Eis sesekali memperhatikan bocah itu (cucunya). Aria, nama anak itu menderita penyakit yang paling ditakuti manusia, AIDS. Mendengarnya, saya langsung terhenyak. Dalam hati saya hanya bisa bertanya, “Serius?”

Kutelisik anak itu. Warna kulitnya sawo matang, badannya ringkih, pipinya cekung, dan rambutnya cepak, tetapi dari sorot matanya terpancar harapan. Harapan yang membuat Eis tetap mendekap tubuhnya. Sang nenek kemudian terisak ketika ia mengutip perkataan Aria, suaranya agak bergetar, “Nanti kalau Nenek sakit, aku gendong ke rumah sakit.” Bahkan, beberapa kali ia curi-curi waktu mengamen bersama teman-temannya dan meminta neneknya berhenti bekerja. Saya terharu mendengar itu, karena saat anak-anak seusianya lebih memilih bermain, ia telah berpikir untuk bekerja dan melindungi orang lain.

Aria belum dapat bersekolah karena sering sakit. Maklum, kadar CD4 dalam darahnya hanya 9 sel per mm3. Sementara orang normal, kadar CD4-nya 500—1600 sel per mm3. CD4 adalah salah satu sel darah putih yang berperan dalam sistem kekebalan tubuh manusia. Dengan kadar serendah itu, tubuh Aria rentan sakit. Mandi pun dapat menyebabkan flu berkepanjangan. Untuk meningkatkan kadar CD4 dalam darahnya, ia harus rajin minum obat ARV setiap hari dan makan-makanan bergizi.

Petaka Berlipat

Masa-masa buruk hidup Eis berawal dari anaknya yang mengidap HIV positif. Saya tidak bisa membayangkan bagaimana Eis melewati hari-harinya, sementara semua anggota keluarga mengucilkan. Bahkan pada tahun 2008, saat anaknya meninggal, tak satu pun anggota keluarganya hadir. Ditemani tiga orang hansip, ia menahan isak. Tentu perasaannya saat itu teraduk-aduk, berkecamuk, dan mungkin hendak berteriak. Saat musibah mendera, tapi tak seorang pun dari anggota keluarganya peduli hanya gara-gara invasi virus imunodifisiensi di dalam tubuh anaknya. Awalnya saya tidak percaya mengenai pengucilan terhadap penderita AIDS, tetapi realitanya begitu. ODHA dianggap sebagai manusia laknat yang patut dijauhi, padahal sebenarnya tidak.

Belum cukup di situ, tahun 2014 ia dihadapkan kenyataan lain. Ibu Aria juga meninggal karena AIDS sekaligus kanker otak. Selain merawat Aria, Eis pun harus banting-tulang menjadi kepala rumah tangga karena suaminya pun terkapar stroke. Bekerja di sebuah kantin, Eis menahan dirinya untuk sakit. Jelas jika ia masih tampak bugar dan sehat. Saya pun tak percaya mulanya jika dia adalah nenek Aria. Perawakannya terlalu muda untuk disebut nenek. “Kerja dari pagi sampai sore tidak terasa capainya. Pulang ke rumah, baru punggung terasa ngilu,” katanya.

Harus diakui, Eis termasuk salah satu wanita baja yang saya temui. Ia memikul beban yang tidak dipanggul orang lain dan tak satu pun yang hendak meringankan muatan yang ia bawa. Tidak sampai di situ, awal tahun 2013 Aria didiagnosis TB (tuberculosis). TB adalah penyakit menular terberat di dunia. Indonesia mendapat peringkat ke-4 jumlah penduduk terbanyak yang terinfeksi Mycobacterium tuberculosis.Menurut WHO, TB menjadi penyebab utama kematian tertinggi pada ODHA (Orang dengan HIV/AIDS). “Mangkanya saya suka nangis kalau melihat Aria,” celetuknya saat bercerita. Dengan tekun ia rawat Aria sampai sembuh TB. Ia juga menderita TB, sehingga proses pengobatan beriringan dengan kesembuhan Aria. Selain mengonsumsi Antiretroviral (ARV), Aria juga harus mengonsumsi obat TB rutin setiap hari. Saat saya berkunjung ke Rumah Sakit Hasan Sadikin di Bandung, dokter menunjukkan beberapa macam obat yang bagi saya berukuran cukup besar, kira-kira sebesar ujung telunjuk orang dewasa dan jumlahnya tidak sedikit. Bisa dibayangkan berapa banyak jumlah obat yang harus ia minum bersamaan dengan ARV.

Pengobatan dengan ARV dapat menekan angka kematian, kesakitan, menjadi jarang rawat inap, memperbaiki kualitas hidup, dan ODHA dapat beraktivitas dengan normal. Obat untuk TB dan ARV harus rutin diminum. Jika tidak, spesies tuberculosis akan resisten. Artinya, dosis obat akan bertambah dan pengobatan lebih sulit. Begitu juga dengan ARV yang tidak boleh sehari pun bolos. Haram hukumnya. Sebagai orang yang malas mengonsumsi obat, saya hanya bisa takjub sekaligus sedih. Saya patut bersyukur atas kesehatan yang Tuhan berikan. Dengan sabar, sembilan bulan kemudian Aria dan nenek sembuh dari TB. Namun, Aria masih harus mengonsumsi ARV untuk menstabilkan antibodinya.

Perjuangan yang berat menurut saya. Bahkan kisah hidup saya tidak sesulit itu, tetapi saya jarang bersyukur. Aria dan Eis adalah salah satu kasus di dunia dengan kehidupan pilu. Tapi saya yakin jika Tuhan telah menunjuk mereka untuk mengabarkan cinta dan kesabaran kepada banyak orang. Cinta yang tak mengenal rupa, materi, dan kegemilangan hidup. Sosok sederhana yang menginspirasi dan saya bersyukur dipertemukan dengan orang-orang yang luar biasa menampar saya cukup keras. (Uwan Urwan)

Tulisan ini dibuat oleh Grace Tobing saat menghadiri kegiatan Malam Renungan AIDS Nusantara yang diadakan oleh Rumah Cemara, di Bandung 23 Mei 2015 lalu. Penulis mengizinkan Tulisan Blog-nya di tulis ulang di website ODHA Berhak Sehat dan beberapa nama disamarkan untuk konfidensialitas. Terima kasih Grace! – See more at: http://www.odhaberhaksehat.org/2015/kita-bisa-catatan-dari-malam-renungan-aids-nusantara-bandung/#sthash.05HMqyl4.dpuf

—-

Tulisan ini dibuat Oleh Uwan Urwan yang merupakan seorang blogger, saat mengikuti kegiatan workshop Tuberculosis bersama Kementrian kesehatan tahun 2014 lalu. Penulis mengizinkan Tulisan Blog-nya di tulis ulang di website ODHA Berhak Sehat dan beberapa nama disamarkan untuk konfidensialitas. Terima kasih Uwan!

Also Read

Tags

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.